Hari
ini saya belajar pelajaran matematika, yang diajarkan oleh pak Drs.Tahir T,
kami mempelajari materi yang baru yaitu “Modus’’, menurut saya pelajaran ini
mudah dimengerti karena hanya menggunakan satu rumus.
Saya dan teman-teman merasa sangat
semangat karena guru sekaligus wali kelas kami sangat ramah dan baik kepada
anak muridnya, apalagi pelajarannya sangatlah tidak membosankan, kadang-kadang
beliau memberikan nasehat kepada kami untuk menjadi anak yang berguna dan
berbakti kepada kedua orang tua. Kami sangat beruntung mempunyai guru seperti
beliau, dia menganggap kami semua seperti anaknya sendiri, dan waktupun tak
terasa bel istirahat ke-2 berbunyi. Pelajaran Matematika akan dilanjutkan 1 jam lagi.
0 komentar:
Posting Komentar